Senin, 29 Januari 2018

PENGALAMAN KETIKA FASHION SHOW BARANG BEKAS





                          Hari itu, SMP N 01 MANDAU mengadakan acara fashion show dari berang bekas. kelas kami sangat sibuk untuk menyiapkan baju yang terbuat dari koran bekas. semuanya tampak bekerja keras dan bekerja sama untuk membuatkan baju tersebut. awalnya kami merundingkan, SIAPA YANG MENJADI MODEL? awalnya kami memilih hanif untuk menjadi model, dan kemudian digantikan oleh aku(arya) dikarenakan beliau (hanif) tidak mau.
             
                          Awalnya aku tidak mau, tapi karna ini utusan dari guru, aku tidak bisa menolaknya, ntah kenapa aku dipilih (padahal aku gak terlalu ganteng ganteng amat :D) Guru kami pun menyuruh kami untuk membuat baju dengan mengerjakannya berkelompok di salah satu rumah teman kami.keesokan harinya kami membuat baju tsb dirumah Rahmi, awalnya kami kira bajunya akan selesai tapi kenyataannya tidak selesai.kami pun menyerah dan meminta guru kami untuk ikut serta dalam pembuatannya agar dapat selesai dengan cepat.

                         Kami membuat baju tsb didalam ruangan TIK, mungkin setelah 2 minggu berlalu acara fashion show pun telah dimulai, saat itu udara sangat panas dan membuat para siswa/siswi SMPN 01 Mandau menjadi gerah, aku pun sangat kepanasan akibat memakai beberapa baju berlapis. Pembukaan acara dimulai dari penampilan hasil karya kelas 7, kemudian kelas 8 dan setelah itu kelas 9. banyak hasil karya kelas 9 yang sangat menarik dan bagus, setelahh itu giliran lokal kami 95 menampilkan hasil karya kami, aku dan fika berjalan mengelilingi sebagian lapangan bak seperti fashion show yang sesungguhnya.


                        setelah itu kami tinggal menunggu hasil penilaian dari para juri, kami berharap bahwa kami akan mendapatkan juara tapi nyatanya tidak, walaupun demikian aku tidak terlalu memikirkan itu, aku sangat senang dengan acara ini, bisa sedikit mengeluarkan kreasi dan membuat yang terbaik, walaupun tidak juara, tapi model dari kelas akulah yang masuk kedalam KORAN DURI wkwkwkwkwk, mungkin itulah hadiah yang kami dapat

PENGALAMAN KETIKA PULANG SEKOLAH

                      Ketika pulang sekolah, kami melakukan ritual memakan kacang yang bertujuan agar kami kenyang agar kami selamat sampai tujuan kerumah dan tidak mengalami dehidrasi atau kelaparan akibat fullday school. kami selalu patungan untuk membeli kacang kulit yang enak itu.

                     kami bersama sama membelinya dan memakannya pun dengan bersama sama, hah................. mereka memang sahabat yang baik, jaranag aku menemukan orang seperti mereka.
setelah memakan kacang, kami bercerita sebentar , setelah itu kami pulang dengan mengambil motor diparkiran.... aku pun mengantar mereka kerumah masing masing. dan aku mampir kerumah Rahmad sebentar untuk istirahat sebentar, disana aku meminjam hotspot dan cas dirumahnya.


                     Serasa di surga,  mendapatkan hotspot dan cas gratis :D, dirumahnya juga kami bernyanyi bersama, memanjat dan mengambil jambu, setelah itupun aku dan calvin pulang, mengantarnya ke rangau km5, setelah itupun aku pulang kerumah ku
.

Senin, 22 Januari 2018

PENGALAMAN PRIBADI KETIKA UKT

  
         Pengalaman saya ketika UKT(Ujian Kenaikan Tingkat) menuju strip putih. pada hari itu, sungguhlah hari yang cukup menegangkan karna UKT ini hampir samanya dengan Ujian Semester di Sekolah.kami memulai UKT ini di komplex Krakatau pada pukul 19.00, ujian dimulai dengan test tulis dan setelah itu barulah test fisik dimulai.

         Kami melakukan jurit malam (sama seperti uji nyali), kami melewati jalan yang sangat gelap sampai sampai melewati kuburan, setelah itu kami diberi test hafalan gerakan, apabila gagal akan diberi hukuman seperti push up 50 atau ditendang pelatih. hal inilah yang sangat ku takutkan.hari sudah menunjukkan pukul 01.00 dini hari jurit malam selesai, tahap paling rumit akan dimulai yaitu pengetasan hafalan menurut tingkat masing masing.

        ketika tahap ini, aku sangat gugup sampai sampai keringat dingin. tiba tiba hujan pun turun, malam terasa sangat dingin, badanku mulai menggigil tapi untungnya karna hujan ini keringat kami tidak keluar :D. kami di test satu satu dan Alhamdulillah kami bisa melewatinya dengan lancar

       Hari sudah menunjukkan pukul 03.00 pagi, kami pun disuruh untuk berisirahat sampai adzan subuh berkumandang, ketika adzan berkumandang kami pun shalat berjamaah bersama.dan kami juga sarapan bersama.........................
pukul 07.00 pagi kami melakukan pemanasan bersama dan melanjutkan UKT ketahap test fisik.
arena rintangan dipenuhi oleh lumpur yang sangat padat seperti ingin offroad saja, dan kami memulainya dengan sangat semangat....... tapi setelah 5 putaran, tenaga ku sudah sangat terkuras diakibatkan oleh lumpur yang menempel dibajuku yang menyebabkan bebannya bertambah...






sudah 2 jam berlalu sepertinya....... kami pun berbaris dan mendengarkan sedikit pidato dari para pelatih

pidato itu cukup pnjang... dan tiba tiba seorang pelatih mengumumkan hasil UKT kami, aku dan temank temanku sangat takut apabila tidak lulus,,,,,,, tetapi akhirnya kami dapat lulus dengan hasil jerih payah yang kami tempuh selama 1 hari




INI ADALAH FOTO FOTO KAMI SEWAKTU UKT:







Jumat, 19 Januari 2018

BIODATA PERWIRA ARYA GALUNGGUNG



BIODATA

NAMA                                                           :PERWIRA ARYA GALUNGGUNG
TEMPAT TANGGAL LAHIR                            :BENGKALIS,22 FEBRUARI 2003
ALAMAT                                                        :JLN KAYANGAN GG SEKOLAH
SEKOLAH                                                     :SMPN 01 MANDAU
KELAS                                                          :IX
AGAMA                                                         :ISLAM
ZODIAK                                                         :PISCES
BIAS (IDOLA)                                                :LEO (VIXX), KEN (VIXX)
GENRE LAGU KESUKAAN                            :SLOW + RAP
GENRE FILM KESUKAAN                             :HORROR,GORE
TYPE MOBIL KESUKAAN                            :SUV (4X4)
MAKANAN KESUKAAN                               :MIE AYAM         
MINUMAN KESUKAAN                                :KOPI CAPPUCINO
LAGU FAVOURITE                                      :VIXX-FAREWELL HANDS
WARNA KESUKAAN                                   :MERAH + HITAM
HOBI                                                           :BERNYANYI
BAKAT                                                        :MENGGAMBAR
NAMA ORANG TUA
·         AYAH                                                  :PURWADI
·         IBU                                                   :MUJIYANTI ASMARANI
NO HP ORTU                                               :0821-7008-4160